Everyday Ways You Can Help Clean Up The Earth… We All Can
Ya inilah Tip Hijau untuk kita semua… 

Kita Semua Bisa
  • Menanam sebatang pohon.
  • Adakan “Hari Menanam Pohon” minimal setahun sekali. Hilangnya pohon karena berbagai sebab memberikan dampak terhadap hubungan antara manusia dengan lingkungan, karena pohon-pohon menyerap CO2 dan mengeluarkan oksigen. Ikutilah kegiatan penghijauan. Pohon yang Anda tanam merupakan bagian dari keluarga besar yang disebut ‘lingkungan’ dan akan memberikan dampak positif pada masa-masa yang akan datang.
  • Hormatilah lingkungan alami.
  • Kagumilah keindahan alam dan sekitarnya. Jangan petik bunga di kawasan yang dilindungi atau mengambil tanaman langka untuk ditanam di rumah.
  • Apresiasilah suara-suara alam.
  • Bila Anda mengunjungi suatu kawasan perlindungan burung,  jangan ganggu aktivitas mereka dengan keributan suara berisik Anda atau bunyi radio/tape recorder Anda.
  • Bantulah memelihara agar jalan-jalan raya dan jalan tol senantiasa ‘hijau’.
  • Jangan mematahkan dahan-dahan pohon untuk memberi tanda mobil Anda yang sedang mogok. Pergunakan tanda segitiga, bukan dengan dahan kayu.
  • Perlihatkan keperdulian, perlindungan dan rasa hormat Anda pada lingkungan, kendati kita jauh dari rumah. Sebarluaskan pesan-pesan mengenai lingkungan kepada teman-teman dan kerabat dan saudara-saudara Anda. Ini merupakan suatu usaha kecil yang sangat berarti bagi pelestarian lingkungan.
Angkat Bicara untuk Lingkungan
  • Banyak sekali kemajuan yang dicapai gerakan lingkungan karena adanya ‘suara’ dari masyarakat. Tulislah surat ke DPR atau koran lokal dan nasional mengenai isu lingkungan yang menjadi ketertarikan Anda.
  • Anda pun dapat mendukung ke arah perubahan yang lebih baik melalui “suara” dan “himbauan” Anda, baik kepada sesama teman maupun pada pihak yang berwenang.
  • Buatlah kampanye mengenai sistem transportasi yang lebih baik dan ketersediaan fasilitas daur ulang untuk membantu menanggulangi sebagian dari masalah lingkungan.
  • Jadilah anggota organisasi lingkungan, mereka sangat membutuhkan dukungan Anda.
  • Gunakan lebih sedikit atau pakailah berulangkali dan himbaulah teman dan kerabat Anda untuk hal yang sama karena sumber daya alam kita yang sangat berharga.
  • Sebarluaskan pesan mengenai lingkungan di antara teman dan kerabat Anda!
Mudah bukan…. pokoknya kita semua bisa melakukan itu….
2 Responses
  1. ISW Says:

    sangat setuju gan, kayaknya yang habisin hutan juga "orang hutan" itu sendiri. pasalnya pernah aku wawancara beberapa orang diareal sekitar hutan. ternyata yang nebangin pohon ampe habis adalah "orang itu". tapi anehnya kok ga yg nangkep ya? hehe...sudahlah.


  2. KuMan Says:

    Kita semua mungkin sudah tahu siapa oknum pembalakan liar itu, tapi itulah Indonesia... ya sudahlah..he..he...


  • CO2 in Atmosphere



    Followers